Tuhan Hakim yang Adil

1 Petrus 2:23 TB

Jumat, 6 Mei 2022

Ayat Bacaan

  • Bacaan pagi: Kolose 3:16-24
  • Bacaan malam : Ayub 40:3-14

Ketika Ia dicaci maki, Ia tidak membalas dengan mencaci maki; ketika Ia menderita, Ia tidak mengancam, tetapi Ia menyerahkannya kepada Dia, yang menghakimi dengan adil.

1 Petrus 2:23 TB

Renungan

Firman Allah kekuatan kita, dengan Firman Allah kita diingatkan bahwa hanya oleh pengorbanan Yesus kita diselamatkan. Penderitaan dan pengorbanan Yesus, menjadi teladan bagi kita bagaimana bersikap untuk mengubah dunia dalam damai sejahtera.

Tabiat insan dengan dasar kedagingan dan norma dunia, tidak lagi menjadi kebiasaan kita sebagai pengikut Kristus. Caci maki, hinaan, penderitaan, ketidakadilan, adalah jalan salib yang harus dihadapi pribadi pengikut Yesus.

Yesus telah memberi teladan, walau kenyataan pahit yang kita hadapi di dunia ini, bukan kepahitan yang kita taburkan, melainkan tetap berserah pada Bapa. Harus berbeda dengan kelaziman, dan berjuang dalam sikap dan tindakan mengasihi, tidak membalaskan seturut dengan apa yang kita terima atas perlakuan sesama.

Biarlah Bapa bertindak atas perlakuan yang kita terima, dan tentunya kita mohonkan agar lebih kuat, bersabar, tahan uji. Bukan kewenangan kita membalas, bukanlah pula kuasa kita menolak penderitaan. Mari, jalani hidup dengan kesetiaan menuruti teladanNya.

Dengar FirmanNya, imani, tetap semangat pantang menyerah, jangan putus harap. Tetap taat prokes. Amin.

Doa:🙏

“Bapa Surgawi, biarlah pengorbananMu menjadi teladan kesetiaan kami. Amin.”

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.